Thursday 31 December 2015

Waspada kanker Hati

Kanker hati / Hepatocelular Carsinoma ( HCC ) adalah manifestasi keganasan dari sel hati dan tidak termasuk akibat penjalaran kanker dari organ lain. Faktor risiko terkena kanker hati : 
1. Peminum Alkohol berlebihan dalam jangka waktu lama
2. Penderita fatty liver non alkoholik, penderita hepatitis B dan C kronis

Gejala yang ditimbulkan bisa berupa : 
1. Nyeri di perut kanan atas
2. Perut yang membesar 
3. Nafsu makan berkurang
4. Berat badan menurun tanpa penyebab yang jelas
5. Mudah lelah
6. Mata menjadi kuning ( ikterik )

Namun pada beberapa kasus HCC tidak bergejala sama sekali. 

"Semua firman Allah adalah murni. Ia adalah perisai bagi orang-orang yang berlindung pada-Nya."

God Bless You -DrJ

Wednesday 30 December 2015

Usia Kehamilan Ibu terkait tingkat kesehatannya

Tahukah anda bahwa usia ibu saat hamil anak pertama ternyata berpengaruh terhadap kesehatannya di kemudian hari. Sebuah studi yang dilakukan oleh peneliti dari Ohio State University (Columbus) menganalisa  3.348 wanita yang turut berpartisipasi dalam the "National Longitudinal Survey of Youth". Mereka diwawancarai tiap 1 dan 2 tahun antara tahun 1979 sampai 2008.
Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa ibu yang hamil anak pertama pada usia 25-35 tahun ternyata memiliki tingkat kesehatan lebih baik (saat usia 40 tahun) dibandingkan dengan 2 kelompok ibu yang lain yakni yang hamil anak pertama pada usia 15-19 tahun dan 20-24 tahun. 
Hasil penelitian ini sudah dirilis dalam jurnal the "Journal of Health and Social Behaviour". 

"Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu."

God Bless You -DrJ

Tuesday 29 December 2015

Kejadian kanker di negara miskin meningkat

Hasil studi yang diprakarsai oleh American Cancer Society (Atlanta, Georgia) yang dipublikasikan dalam  "Cancer Epidemiology, Biomarkers & Prevention" mendapati bahwa angka kejadian dan kematian akibat kanker meningkat di negara ekonomi lemah sedangkan di negara ekonomi kuat, angkanya cenderung menurun. 
Para peneliti mengamati data sejak tahun 2003 sampai 2007 dari International Agency for Research on Cancer ( IARC ). Kanker yang diamati meliputi kanker payudara, prostat, kolorektal, paru, esophagus, lambung, hati, dan kanker leher rahim/serviks) yang sampai saat ini menyumbang 60% dari kematian akibat kanker. Penurunan angka kejadian dan kematian di negara ekonomi kuat diduga berkaitan dengan majunya teknologi deteksi dini terhadap kanker, penurunan faktor risiko seperti merokok.

"Barangsiapa menyambut anak ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku; dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia, yang mengutus Aku. Karena yang terkecil di antara kamu sekalian, dialah yang terbesar."


God Bless You -DrJ

Monday 28 December 2015

Gaptek

Let's start monday with smile

Pak Camat baru saja membelikan Hape untuk pak Kadesnya yang memang gaptek...
Suatu hari pak Camat menelepon pak Kades, dan dengan tergopoh-gopoh pak Kades berlari ke rumah pak Camat..

Camat : lho kenapa Hape nya gak diangkat, kok malah kamu lari kesini ? Lah percuma saya belikan kamu Hape !!

Kades : maaf pak Camat, lah wong di layar Hape tertulis " PAK CAMAT MEMANGGIL " ya saya langsung ke sini pak...coba kalo di Hape tulisannya " PAK CAMAT MENELEPON " pasti saya akan angkat ....
😅😀😛😱

Ayo tahun 2016 jangan gaptek 

"Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat."

God Bless You-DrJ

Sunday 27 December 2015

Waspada Efek Samping PPI

Proton Pump Inhibitor termasuk dari 10 obat yang tersering diresepkan di seluruh dunia. Obat ini berfungsi menekan produksi asam lambung pada kasus-kasus refluks lambung( GERD ). Sediaan generiknya yang sering dikenal yaitu esomeprazole, lanzoprazole, omeprazole. Perlu diwaspadai bahwa efek samping obat ini adalah mual, muntah, diare dan pada beberapa studi ditemukan peningkatan risiko infeksi oleh kuman Clostridium difficile. Hal ini bisa terjadi karena penggunaan PPI bisa mengubah keseimbangan flora normal di usus dimana bakteri baik berkurang jumlahnya sedangkan bakteri yang jahat meningkat jumlahnya. Oleh karena itu penggunaan obat ini haruslah rasional, dihitung manfaat dan risikonya. 

"bangsa yang diam dalam kegelapan, telah melihat Terang yang besar dan bagi mereka yang diam di negeri yang dinaungi maut, telah terbit Terang."

Selamat hari Minggu
God Bless You -DrJ

Saturday 26 December 2015

Anemia terkait gangguan fungsi kognitif

Pasien yang mengalami gangguan fungsi kognitif ringan berisiko menderita anemia 2 kali lipat lebih besar dibandingkan mereka yang memiliki fungsi kognitif yang normal. Hal ini berdasarkan studi yang dilakukan oleh tim dari University Hospital di Essen setelah mereka menganalisa 4814 data dari the "Heinz Nixdorf Recall" study. Anemia bisa diketahui dari pemeriksaan darah dengan mengukur kadar Hemoglobin. Secara klinis, pasien anemia bisa dilihat dari warna sklera mata yang pucat, lemah, lesu dan kurang bertenaga. Dalam kasus ini pengobatan anemia tidak bisa hanya diberikan suplemen penambah darah seperti iklan di televisi. Namun harus dicari penyebab gangguan kognitifnya. 

"Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya."

God Bless You -DrJ

Friday 25 December 2015

Air Saline atau sabun

Untuk perawatan luka akibat patah tulang terbuka, manakah yang lebih baik, menggunakan air saline/ PZ atau mencucinya dengan sabun?
Studi yang dilakukan oleh McGill University (Montreal) dan McMaster University (Hamilton) serta menyertakan 41 pusat di Amerika Serikat, Kanada, Australia, Norwegia dan India telah menelaah  2,500 pasien yang mengalami luka akibat patah tulang terbuka di lengan dan kaki. Luka tersebut dibersihkan menggunakan air saline, sedangkan yang lain menggunakan sabun dan air. Setelah diamati selama 1 tahun ternyata luka yang dirawat dengan air saline lebih sedikit menimbulkan komplikasi terkait penyembuhan luka dibandingkan yang dibersihkan dengan sabun ( 11,6% dibandingkan 14,8 % ). " Selain akan mengurangi biaya perawatan, penggunaan air saline akan bermanfaat banyak bagi perawatan luka di seluruh dunia " kata Edward Harvey, salah satu peneliti dari McGill University.
Di Indonesia air saline dijual seharga 10.000-15.000 per botol ( isi 500ml ) dan sangat mudah didapatkan di apotek terdekat. 

" Jangan berbicara di telinga orang bebal, sebab ia akan meremehkan kata-katamu yang bijak."

Merry Christmas
God Bless You-DrJ

Thursday 24 December 2015

Stroke terkait Herpes Zoster

Sebuah penelitian di Amerika yang dipublikasikan dalam the "Mayo Clinic Proceedings", menyatakan bahwa orang berusia 50 th ke atas yang terkena Herpes Zoster memiliki kemungkinan lebih besar terkena stroke. Penelitian yang digagas oleh Olmsted Medical Center in Rochester (Minnesota) membandingkan data 5.000 pasien berusia 50 tahun ke atas yang pernah terkena Herpes Zoster dan yang tidak. Ternyata kelompok yang pernah terkena Herpes Zoster memilki kemungkinan terkena stroke 50% lebih tinggi dalam 90 hari pasca  periode Herpes Zoster dibandingkan kelompok yang tidak pernah menderita Herpes Zoster. Ketua tim peneliti Barbara P. Yawn mengatakan bahwa secara umum penderita yang terkena stroke memiliki derajat kesehatan yang buruk. Namun tidak didapatkan peningkatan insiden stroke setelah periode 90 hari pasca Herpes Zoster. 

"Janji TUHAN adalah janji yang murni, bagaikan perak yang teruji, tujuh kali dimurnikan dalam dapur peleburan di tanah."

God Bless You-DrJ

Tuesday 22 December 2015

Repotnya jadi suami

Selingan menyambut hari ibu: 

Istri : Mau dimasakin apa nanti malam?
Suami: Terserah..
Istri : Jangan bilang terserah donk, bikin bingung yang mau masak aja..
Suami: ya udah.. opor ayam 
Istri : Tapi ayam lagi mahal..
Suami: Oreg tempe kalau gitu
Istri : Tempe di Mang Soleh ngga enak. Kedelainya hancur
Suami: Atau sambel sama telor juga aku udah seneng
Istri : Cabe harganya gila-gilaan
Suami: ya udah beli aja di warung padang, praktis
Istri : *sensitif*
Kamu tuh ngga bisa menghargai aku. Aku pingin masakin buat suami, malah disuruh beli. Bilang aja masakanku ngga enak. Iya kan? 
Suami: #putusasa
#gigitwajan

*****

Istri : Ayam ungkep enaknya pake sambel nih pah, mau disambelin apa?
Suami: *belajar dari pangalaman. Pantang bilang terserah*
Sambel tomat aja..
Istri : Tomatnya ijo-ijo nih..asem..
Suami: Sambel terasi deh kalo gitu
Istri : Yaa...terasinya habis pah
Suami: Udah sambel mentah aja..
Istri : Ih papah..bikin sakit perut tauk..sambel teri aja ya? enak
Suami: Kan aku alergi teri mah..yang lain deh
Istri : Papah nih susah banget sih, mau dibikinin sambel aja protes mulu..
Suami: ??????
#nelenterihiduphidup

*****
Istri : Pah, libur panjang nih..enaknya kemana ya?
Suami: *tetap pada prinsip anti bilang terserah*
Ke pantai aja yuk mah
Istri : jangan ah..banyak ubur-ubur
Suami: Atau kita nyewa villa di puncak?
Istri : Musim ujan..jalanan licin
Suami: ke kebun binatang?
Istri : Capek muterinnya... panas
Suami: *sambil elus rambut istri* gimana kalau di rumah aja..nyobain resep baru mamah?
Istri : Tuh kan..kalau diajak liburan pasti ujungnya di rumah aja..ngga modal banget sih pah nyeneng-nyenengin istri?
Suami: #ngunyahbukuresep

*****
Istri : Pah, itu pasangan njomplang banget deh
Suami: Mana? *antusias*
Istri : Itu.. yang lagi belanja baju..istrinya cantik menjulang kaya model, suaminya kok bantet gitu ya pah.. Kalau menurut papah, suaminya beruntung ngga?
Suami: ya jelas donk..
Istri : *drama dimulai*
Papa sepertinya ga beruntung ya punya istri aku..udah ngga tinggi, ngga putih, ngga cantik..iya kan?
Suami: ya engga donk sayang..papa beruntung banget punya istri kamu..
Istri : Kalau beruntung, lalu kenapa papa ngeliatin wanita itu mulu?
Suami: loh katanya suruh ngeliat?
#diare

*******
Istri : Ish, pasangan itu engga banget deh
Suami: *trauma*
Istri : Papaaah.. kok melengos sih..lihat donk..itu lhoo suaminya ganteng imut kaya sahrul gunawan, istrinya kok tua bener ya pah? 
Suami: *nengok sekilas*
Hmm...
Istri : papah kok nggak komentar sih? Pasti papah ngerasa senasib kan sama bapak-bapak itu? Iya kan? Papah ganteng, imut, awet muda, sedangkan mamah cepet tua. Iya kan? Udah deh ngaku aja...!
#bunuhajaakubunuuhh

😂😂😂

Vaksin kombinasi baru


Uni Eropa telah menyetujui pemberian vaksin kombinasi baru terhadap anak usia 6 minggu hingga batita. Vaksin bermerk Vaxelis ini berisi virus dan bakteri untuk melawan 6 penyakit sekaligus seperti hepatitis B, poliomyelitis, diphtheria, pertusis, tetanus serta Haemophilus influenzae type B. Vaksin tersedia dalam 1 jarum suntik sehingga sangat nyaman bagi bayi karena tidak perlu disuntik berulang. Demam, muntah, nyeri di tempat suntikan, nafsu makan berkurang merupakan efek samping yang ditemui dari vaksin ini. 
Belum diketahui kapan vaksin ini akan masuk di Indonesia. 

" TUHAN, pada waktu pagi Engkau mendengar seruanku,pada waktu pagi aku mengatur persembahan bagi-Mu, dan aku menunggu-nunggu.Sebab Engkau bukanlah Allah yang berkenan kepada kefasikan; orang jahat takkan menumpang pada-Mu."

God Bless You-DrJ

Sunday 20 December 2015

Menyanyi baik untuk dementia

Musik khususnya menyanyi ternyata memiliki efek positif bagi mereka yang menderita dementia ( pikun ) tahap awal. Kesimpulan ini diambil dari penelitian the University of Helsinki yang sudah dipublikasikan di "Journal of Alzheimer's Disease". 
Teppo Sarkamo, ketua tim peneliti mengatakan bahwa menyanyi Akan memaksimalkan fungsi kognitif dan memperbaiki memori pada mereka yang menderita dementia tahap awal.
Studi ini dilakukan pada 89 pasien selama 10 minggu. Mereka mendapatkan pelatihan untuk menyanyi dan mendengarkan musik yang biasa mereka dengar. Diharapakan di masa mendatang metode ini bisa digunakan untuk terapi dementia. 
Ayo ibadah hari ini harus semangat nyanyinya hehehe

"Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu telah Kauletakkan dasar kekuatan karena lawan-Mu, untuk membungkamkan musuh dan pendendam."


God Bless You-DrJ

Saturday 19 December 2015

Kombinasi 3 gaya hidup yang mematikan

Sebuah studi di Australia mempublikasikan bahwa kombinasi dari 3 gaya hidup ini akan meningkatkan risiko kematian : terlalu lama tidur, terlalu lama duduk dan kurang olahraga. Tim dari University of New South Wales (Sydney) menganalisa data 230,000 peserta  the "45 and Up Study" dan menyimpulkan bahwa mereka yang tidur lebih dari 9 jam per malam, duduk lebih dari 7 jam per hari dan berolahraga kurang dari 150 menit per minggu akan memiliki risiko kematian dini 4x lebih besar daripada populasi normal. Risiko ini sama dengan mereka yang mengkonsumsi alkohol dan merokok secara berlebihan. 

" Hai pemalas, berapa lama lagi engkau berbaring? Bilakah engkau akan bangun dari tidurmu?"Tidur sebentar lagi, mengantuk sebentar lagi, melipat tangan sebentar lagi untuk tinggal berbaring" maka datanglah kemiskinan kepadamu seperti seorang penyerbu, dan kekurangan seperti orang yang bersenjata."

God Bless You-DrJ

Friday 18 December 2015

Autisme pada anak terkait obat anti depresi

Penggunaan obat anti depresi saat kehamilan akan meningkatkan risiko timbulnya autisme pada anak yang dilahirkan. Para peneliti dari the University of Montreal and CHU Sainte-Justine menganalisa data dari  145.456 anak yang diikuti sejak di dalam kandungan sampai usia 10 tahun. Sekitar 0,72 %  ( 1.054 anak ) di diagnosa autis dan ketika ibunya mengkonsumsi obat antidepresan golongan Serotonin Selective Reuptake Inhibitors selama trimester kedua dan ketiga, ternyata bayinya memiliki risiko 87% lebih tinggi untuk terkena autisme dan spektrum klinisnya seperti sindroma Asperger, atypical autisme. Obat ini bekerja dengan menghambat serotonin. Dr Anick Berrad mengatakan bahwa penggunaan anti depresan golongan SSRIs pada saat pembentukan otak memungkinkan hal itu. Seperti diketahui bahwa serotonin sangat berperan penting dalam pembentukan, penghubungan / synaps, differensiasi sel otak. 

"Mahkota orang-orang tua adalah anak cucu dan kehormatan anak-anak ialah nenek moyang mereka."

God Bless You-DrJ


Thursday 17 December 2015

Sudahkah anda berkemih hari ini?

Manusia dewasa normal memproduksi air seni sebanyak 1 ml/ KgBB/jam. Ini berarti bahwa dalam 1 hari manusia sehat bisa memproduksi sekitar 1,5 liter air seni dengan asumsi berat badannya 60 Kg. Fungsi penyaringan Air seni sebelum dibuang dilakukan oleh ginjal, dimana bahan-bahan yang masih berguna seperti elektrolit dan mineral akan diserap kembali dan bahan "sampah" akan dibuang dalam bentuk air seni/ urine. Karena kapasitas kandung kemih sekitar 200-250 ml , maka normalnya manusia sehat akan berkemih 5-6x per hari. Tentu saja frekuensi berkemih akan bertambah karena minuman tertentu, obat-obatan, cuaca, beberapa penyakit. 
Apakah ginjal anda sehat? Hitunglah berapa kali anda berkemih hari ini.

"TUHAN senang kepada orang-orang yang takut akan Dia, kepada orang-orang yang berharap akan kasih setia-Nya."

God Bless You-DrJ

Wednesday 16 December 2015

Ingin hidup lebih lama? Milikilah tujuan hidup yang kuat



Sebuah penelitian metanalisis yang dipublikasikan di jurnal " Psychosomatic Medicine " di Amerika Serikat baru- baru ini mendapati bahwa mereka yang memiliki gairah hidup yang kuat ternyata lebih kecil risikonya untuk mendapatkan penyakit jantung dan pembuluh darah. 
Peneliti di Mount Sinai St. Luke's Roosevelt Hospital, New York menganalisa 136.000 pasien di Amerika dan Jepang. Rata-rata usia pasien 67 tahun dan diamati selama 7 tahun. Dalam periode ini mereka yang masih memiliki gairah hidup yang kuat ternyata 20 % lebih rendah risikonya untuk mengalami kematian serta penyakit jantung dan pembuluh darah. 

"Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian? "

God Bless You-DrJ


Tuesday 15 December 2015

Vaksin influenza aman bagi anak alergi telur

Kabar gembira bagi anda yang memiliki anak yang alergi telur namun ingin terbebas dari influenza. Saat ini vaksin influenza yang diberikan dengan cara disemprotkan ke hidung ( intranasal ) terbukti aman bagi penderita alergi telur. Menurut penelitian multicenter Paul J. Turner, PhD, dari  the Imperial College London and Public Health England, United Kingdom, Vaksin yang berisi virus hidup ini sudah diujicobakan kepada 779 anak yang menderita alergi telur sejak september 2014 sampai febuari 2015. Tak ada satupun anak yang mengalami anafilaktik syok dan perlu opname di Rumah Sakit akibat pemberian vaksin ini. Memang ditemukan sekitar 9 anak yang mengalami gatal ringan di tenggorokan dan bentol-bentol di kulit ( urticaria ) namun gejala ini bisa hilang dengan sendirinya ( self limiting ).

"Ada jalan yang disangka orang lurus, tetapi ujungnya menuju maut."

God Bless You-DrJ

Monday 14 December 2015

Hati - hati kalo naik pesawat terbang

Bambang naik pesawat SQ terbaru ke Singapore. Seluruh toilet pria sdg terisi.
Bambang pusing, mukanya sdh pucat krn menahan kebelet mau BAB.

Untung pramugarinya baik, katanya : "Ga apa-apa deh, pakai saja toilet wanita, tapi jangan menekan tombol-tombol dalam ya? Kalau sudah selesai, langsung di siram saja."

Bambang berpikir : "Emang ternyata toilet wanita berbeda, banyak tombol-tombolnya, seperti : WW, WA, PP & ATR."

Ia pun tambah penasaran, apa ya gunanya tombol-tombol itu ? Selesai BAB ia gak tahan untuk mencoba.
Dia tekan tombol WW, langsung sroott... keluar air hangat-hangat kuku menyemprot pantatnya : "Oh, ini artinya Warm Water untuk cebok, mantap!!"

Tambah penasaran, ditekannya tombol WA. Whoosss...langsung keluar angin hangat supaya pantatnya kering..
"Mmm...WA ini artinya Warm Air, pantes aja perempuan suka ber-lama² di toilet!!! Enak juga.."

Lanjut...tekan tombol PP, langsung keluar bantalan bedak (Powder Puff) membedaki pantatnya yang sudah kering... 
Makin heran, tapi dia ketawa sendiri, "Eei alah, kurang ajar! Kalau di Jakarta muka yg dibedaki, di sini pantat pun dibedakin juga."

Bambang sudah gak ragu lagi, sehingga akhirnya ditekannya tombol ATR.....

Gubraaakkk !!!...ia jatuh terlentang dan pingsan!!! Pas sadar, sudah berada di rumah sakit.

Dia tanya perawatnya, dijawab sama perawat dengan lembut : "Gini Pak, sesuai hasil investigasi, waktu itu bapak menekan tombol ATR yang artinya Automatic Tampon Removal.
Tombol itu fungsinya untuk melepaskan pembalut secara otomatis.
Karena bapak gak ada pembalutnya, maka secara otomatis yang ditarik "TELOR"nya bapak.
Copot deh... 

ha😆💤💥ha😋💤  gak usah seriuslah bacanya kan sekedar joke aja 

"Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat."

God Bless You-DrJ

Sunday 13 December 2015

Berita Negatif statin meningkatkan risiko serangan jantung

Statin merupakan obat yang saat ini digunakan secara umum untuk menurunkan kolesterol LDL sehingga mengurangi terjadinya proses pembentukan plak di pembuluh darah/ atherosclerosis. Kejadian serangan jantung / myokard infark diakibatkan karena proses atherosclerosis di pembuluh darah koroner. Pemberitaan negatif di media massa dan elektronik terkait efek samping statin tentu saja mempengaruhi kepatuhan pasien dalam konsumsi obat. Tercatat ada 6.480.000 berita negatif efek samping statin dan hanya 1.140.000 yang memberitakan manfaat statin di google.
Drs Sune Fallgaard Nielsen dan Børge Grønne Nordestgaard ( University of Copenhagen Denmark ) melakukan penelitian terhadap 674.900 pasien di Denmark yang diresepkan obat Statin. Dalam 6 bulan awal, 91.551 pasien menghentikan pengobatan sedangkan 683.349 pasien tetap melanjutkan pengobatan. Ternyata mereka yang menghentikan pengobatan statin berisiko terkena Myokard infark sebesar 26% dan 18% diantaranya meninggal akibat serangan jantung. 

"Selidikilah aku, ya Allah, dan kenallah hatiku,ujilah aku dan kenallah pikiran-pikiranku;lihatlah, apakah jalanku serong, dan tuntunlah aku di jalan yang kekal!"

Selamat hari minggu
God Bless You-DrJ

Saturday 12 December 2015

Wanita dengan diabetes lebih rentan terkena penyakit jantung


Wanita yang menderita diabetes ( kencing manis ) tipe 2 ternyata lebih rentan terkena penyakit jantung dibandingkan dengan pria dengan diabetes. Bahkan serangan jantung ini lebih mematikan pada kaum hawa. Judith G. Regensteiner peneliti dari the University of Colorado (Denver) dalam publikasinya di Jurnal Circulation mengatakan bahwa secara keseluruhan kejadian diabetes pada wanita dan pria tak jauh berbeda namun pada wanita risiko untuk mendapatkan sakit jantung meningkat 2x lipat. Bahkan wanita mendapat serangan jantung di usia yang lebih muda dibanding pria. 
Meminimalkan risiko diabetes pada seorang wanita menjadi penting supaya tidak terjadi komplikasi serangan jantung. 
( konon katanya wanita gampang terkena kencing manis karena sering mendapat janji-janji manis saja tanpa realisasi hehehe 😁😜 )

"Ada yang menyebar harta, tetapi bertambah kaya, ada yang menghemat secara luar biasa, namun selalu berkekurangan. Siapa banyak memberi berkat, diberi kelimpahan, siapa memberi minum, ia sendiri akan diberi minum."

God Bless You-DrJ

Friday 11 December 2015

Libur tahun 2016

Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi tentang: HARI LIBUR NASIONAL dan CUTI BERSAMA tahun 2016. 

HARI LIBUR NASIONAL Tahun 2016 :
- 1 Januari (Jum'at) : Tahun Baru 2016 Masehi
- 8 Februari (Senin) : Tahun Baru Imlek 2567 Kongzili.
- 9 Maret (Rabu) : Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1938.
- 25 Maret (Jum'at) : Wafat Isa Al-Masih.
- 1 Mei (Minggu) : Hari Buruh Internasional.
- 5 Mei (Kamis) : Kenaikan Yesus Kristus.
- 6 Mei (Jum'at) : Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
- 22 Mei (Minggu) : Hari Trisuci Waisak 2560.
- 6 & 7 Juli (Rabu & Kamis) : Hari Raya Idul Fitri 1437 H.
- 17 Agustus (Rabu) : Hari Kemerdekaan RI.
- 12 September (Senin) : Hari Raya Idul Adha 1437 H.
- 2 Oktober (Minggu) : Tahun Baru Islam 1438 H.
- 12 Desember (Senin) : Maulid Nabi Muhammad SAW.
- 25 Desember (Minggu) : Hari Raya Natal.

CUTI BERSAMA Tahun 2016 :
- 4, 5 dan 8 Juli (Senin, Selasa dan Jum'at) :  Hari Raya Idul Fitri
- 26 Desember (Senin) : Hari Raya Natal.  
                                                       
LONG WEEKEND 2016:
               
1. Februari 6-7-8 ( sabtu - senin -  imlek )                                

2. Maret 25-26-27 ( jumat - minggu - Isa al-masih )                               

3. Mei 5-6-7-8 ( kamis - minggu -  Kenaikan Yesus & Isra mirajd )                            
4. Juli 2-3-4-5-6-7-8-9-10 (4-5 & 8 - cuti bersama lebaran).                 

5. September 10-11-12 (sabtu - senin. Idul adha). 

6. Desember 10-11-12 (sabtu - senin - Maulud Nabi).

Moga berguna...silakan cari2 tiket ☺🙏

Malaria bisa dideteksi dengan smartphone

Kemajuan teknologi bisa membawa dampak positif bagi kehidupan manusia termasuk juga dunia medis. Saat ini telah dikembangkan Mobile-Optical-Polarization-Imaging Device( MOPID) , suatu add on device yang bisa membuat kamera smart phone kita menghasilkan gambar beresolusi tinggi terhadap obyek yang 10 kali lebih tipis daripada rambut manusia. Alat ini bisa mendeteksi parasit malaria di dalam darah manusia melalui sinar yang terpolarisasi. Parasit itu akan nampak seperti titik yang sangat terang dan disebut Hemozoin crystal dan tentu saja sangat akurat untuk mendeteksi infeksi malaria. Kita tahu saat ini malaria merupakan penyakit endemis di Indonesia terutama kawasan timur serta menjadi salah satu penyebab kematian bagi ibu hamil dan anak-anak. Belum dirilis berapa harga alat namun jika sudah masuk ke Indonesia tentu saja bisa membantu tenaga medis untuk mendeteksi malaria ( sekaligus mengobati malarindu, tak iye ?hehehe )

"Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya."

 
God Bless You-DrJ

Thursday 10 December 2015

Penurunan berat badan mengurangi risiko osteoartritis

Osteoartritis alias radang pada sendi bisa dikurangi derajat keparahannya jika kita bisa menurunkan berat badan kita. Merujuk pada studi yang dilakukan peneliti di the University of California, San Francisco terhadap 506 pasien kegemukan dan obesitas yang juga menderita osteoartritis. Mereka  dibagi 3 kelompok menurut besarnya penurunan badan. Ternyata kelompok yang mengalami penurunan berat badan lebih dari 10% terjadi perlambatan kerusakan sendi akibat osteoartritis yang dibuktikan dari hasil MRI. Sedangkan pada 2 kelompok lainnya ( penurunan berat badan 5-10% dan berat badan tetap ) tidak terjadi perlambatan proses osteoartritis.

"Sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama dengan rukun!

God Bless You-DrJ

Wednesday 9 December 2015

Harapan baru bagi pencandu narkoba


Sebuah teknik saat ini sedang dikembangkan sebagai terapi bagi pasien yang kecanduan narkoba. Teknik ini dikenal sebagai Repetitive Transcranial Magnetic Stimulation (rTMS). Studi yang digagas oleh Johns Hopkins University (Baltimore, Maryland, USA) dan the University of Padua (Italy) melibatkan 32 pasien pecandu kokain. 16 pasien menerima 8 sesi rTMS selama 29 hari sedangkan sisanya hanya menerima pengobatan medis standar. Hasilnya 69% pasien ( 11 dari 16 ) yang menjalani rTMS tidak mengalami kekambuhan. Menurut salah satu peneliti, Antonello Bonci dari Johns Hopkins University, ke depannya terapi ini bisa dikembangkan sebagai pengobatan depresi dan nyeri neuropathic. 

"Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu. Karena dengan demikianlah kamu menjadi anak-anak Bapamu yang di sorga, yang menerbitkan matahari bagi orang yang jahat dan orang yang baik dan menurunkan hujan bagi orang yang benar dan orang yang tidak benar."


God Bless You-DrJ


Tuesday 8 December 2015

Waspadai energy drink berkafein

Apakah anda suka konsumsi Energy drink yang mengandung caffein? Ada baiknya anda menyimak hasil penelitian berikut ini.
Dalam studi yang dilakukan  para peneliti di University of Calgary, ada 20 remaja ( usia 13-19 tahun ) yang diberikan energy drink berkafein  bebas gula ( sugar free ) setelah mereka berpuasa. Kemudian dilakukan pemeriksaan gula darah pada menit ke-30, 45, 60, 90 dan 120. Hasilnya ternyata terdapat kenaikan sebesar 25 % gula darah dibandingkan kontrol( yang tidak minum energy drink). Sehingga dapat disimpulkan bahwa remaja yang suka minum energy drink berkafein berisiko memiliki masalah dengan kadar gula darah dan berpotensi menjadi sindroma metabolik kelak kemudian hari. Hasil penelitian ini dipublikasikan dalam the "World Diabetes Congress" of the International Federation in Vancouver (Canada). 
Mari kita perhatikan baik-baik apa yang dikonsumsi bahkan sejak kita masih remaja.

" Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata, akan menuai dengan bersorak-sorai. Orang yang berjalan maju dengan menangis sambil menabur benih, 
pasti pulang dengan sorak-sorai sambil membawa berkas-berkasnya."

God Bless You-DrJ

Monday 7 December 2015

Madu Asli

Let's start monday with smile 

Madu merupakan produk lebah bergizi tinggi yang konon memiliki khasiat bermacam-macam mulai dari mengobati sariawan,bibir pecah-pecah, busung lapar,  penambah stamina, dll. Namun faktanya banyak madu palsu beredar di pasaran yang merupakan hasil olahan dari gula gosong. 
Berikut saya berikan tips untuk mengetahui Madu itu Asli atau bukan: 

1. Taruh madu di kulkas, jika tidak membeku berarti ASLI. 

2. Tuangkan sedikit madu di atas meja, jika tidak dikerubungi semut berarti ASLI. 

3. Khusus suami, segera bawa pulang madu anda ke rumah dan tunjukkan pada istri anda. Jika setelah melihatnya istri anda marah, ngomel dan memaki anda, berarti MADU itu Asli. Mengapa demikian? Karena wanita tak suka di MADU hehehehe

Langsung aja ya yang mau madu benar-benar asli hubungi 
YESTOYA ministry 08983890627/085102312323 
Beli yang banyak ya...


"Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat."

God Bless You-DrJ

Sunday 6 December 2015

Diet Kalsium terbaru

Penambahan kalsium dalam makanan ataupun suplemen yang diberikan ternyata tidak memperbaiki kesehatan tulang atau mencegah patah tulang. Hasil ini dipublikasikan oleh para peneliti di New Zealand dalam The British Medical Journal. 
Mereka mengamati bahwa pasien yang diberi tambahan kalsium dalam makanan mereka atau yang mengkonsumsi suplemen kalsium memang meningkatan kepadatan tulang sebesar 1-2%. Namun ini tak begitu berarti dalam mencegah patah tulang. Mereka berharap guideline pemberian kalsium perlu direvisi. Sebelumnya guideline ini menyatakan bahwa pria dan wanita di atas usia 50 tahun perlu mengkonsumsi 1.000 sampai 1.200 mg kalsium / hari untuk meningkatkan kepadatan tulang dan mencegah patah tulang. 

"Janganlah menempuh jalan orang fasik, dan janganlah mengikuti jalan orang jahat. Jauhilah jalan itu, janganlah melaluinya, menyimpanglah dari padanya dan jalanlah terus."

God Bless You-DrJ

Saturday 5 December 2015

Wortel penyebab hiperkarotenemia

Makanlah wortel yang banyak supaya tidak gampang sakit mata. Begitu sering mitos ini terngiang di telinga kita. Wortel memang banyak mengandung vitamin A. Namun konsumsi wortel yang berlebihan akan membuat kulit kita berwarna kuning. Hal ini disebabkan karena kita kelebihan Beta Karoten. Anda tak perlu cemas karena menghentikan konsumsi wortel akan membuat kulit anda kembali normal. Ingat segala sesuatu haruslag dikonsumsi dalam jumlah wajar, jangan kurang maupun berlebihan. 

"Pujilah TUHAN, hai segala bangsa, megahkanlah Dia, hai segala suku bangsa! Sebab kasih-Nya hebat atas kita, dan kesetiaan TUHAN untuk selama-lamanya. Haleluya!"

God Bless You-DrJ


Friday 4 December 2015

Manfaat Yodium


Yodium adalah mineral yang sangat penting khususnya untuk pembentukan hormon tiroid. Hormon ini berfungsi mengkoordinasi proses pertumbuhan, perkembangan dan pematangan berbagai macam organ. Kekurangan yodium dalam diet kita tidak hanya menyebabkan goiter( perbesaran kelenjar thyroid)  saja namun juga mengakibatkan retardasi mental. Yodium bisa kita temukan dalam telor ayam, seafood, garam beryodium, rumput laut, cranberries. Mari kita perkaya makanan kita dengan yodium. 

"Kamu adalah garam dunia. Jika garam itu menjadi tawar, dengan apakah ia diasinkan? Tidak ada lagi gunanya selain dibuang dan diinjak orang."

God Bless You-DrJ

Thursday 3 December 2015

Cabai mencegah kenaikan berat badan

Bagi anda yang mengalami kegemukan sekaligus penggemar makanan pedas, simak kabar baik berikut ini. Sebuah studi yang dilakukan oleh peneliti di University of Wyoming ( Laramie ) menemukan bahwa Capsaicin yang terkandung dalam cabai bisa mencegah penambahan berat badan. Riset ini diujicobakan kepada tikus yang diberi makanan tinggi lemak. Dibandingkan dengan kontrol, tikus yang mendapat tambahan Capsaicin 0,01 % dari total makanan, ternyata bisa mencegah penambahan berat badan. Diduga zat ini bisa memblokir protein TRPV1 sehingga memicu panas dalam tubuh ( thermogenesis ). Dengan demikian metabolisme dan energi yang terpakai bisa meningkat. 
Bisa jadi ke depan akan dikembangkan obat-obatan berbasis Capsaisin untuk mencegah obesitas. Ayo diborong cabainya hahahaha...

"Aku melayangkan mataku ke gunung-gunung; dari manakah akan datang pertolonganku? Pertolonganku ialah dari TUHAN, yang menjadikan langit dan bumi."

God Bless You-DrJ


Wednesday 2 December 2015

Waspadai suplemen makanan dan produk herbal

Bagi anda yang suka konsumsi "efek doping" suplemen makanan dan produk Herbal, ada baiknya anda menyimak informasi berikut. Sebuah data yang sudah di publikasikan di jurnal Hepatology mengindikasikan bahwa penggunaan suplemen makanan dan produk herbal ternyata berisiko menyebabkan kerusakan hati/ liver. Para peneliti dari the Einstein Medical Center Philadelphia (Pennsylvania) mengamati 839 pasien kerusakan liver yang sedang mendapat pengobatan mulai tahun 2004 sampai 2013 di delapan centre of the Drug-Induced Liver Injury Network. 45 kasus disebabkan oleh suplemen pembentuk otot ( untuk binaraga ), 85 oleh supleman makanan lainnya, dan 709 oleh karena obat-obatan. Dalam rentang waktu 11 tahun itu ternyata tingkat kerusakan liver pada pasien akibat suplemen makanan dan produk herbal meningkat dari 7% menjadi 20%. Suplemen pembentuk otot bisa menyebabkan ikterus yang berkepanjangan pada laki-laki dewasa muda, namun tidak menyebabkan kerusakan liver yang parah atau kematian. Kerusakan hati akibat suplemen makanan lebih sering terjadi pada wanita usia 45-60 tahun. 

"Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu."

God Bless You-DrJ

Tuesday 1 December 2015

Hari AIDS sedunia

1 Desember diperingati sebagai hari AIDS sedunia. Penyakit yang disebabkan oleh Human Imunodeficiency Virus ini menjadi momok yang menakutkan di dunia medis karena sampai sekarang masih belum ditemukan vaksin ataupun obat kuratifnya. Antiretroviral ( ARV ) yang diberikan hanya sebatas untuk menghambat laju pertumbuhan HIV. Menurut data WHO, saat ini ada 16 juta orang yang diobati dengan ARV sedangkan 21 juta penderita belum mendapat pengobatan ini. Dalam 15 tahun terakhir ada 7,5 juta orang meninggal karena HIV/ AIDS. WHO sendiri menargetkan tahun 2030 dunia bisa terbebas dari AIDS. 

"Dosa bertutur di lubuk hati orang fasik; rasa takut kepada Allah tidak ada pada orang itu,sebab ia membujuk dirinya,sampai orang mendapati kesalahannya dan membencinya."

God Bless You-DrJ

Monday 30 November 2015

Rencana baik tapi gagal



Bambang dan Slamet berencana kabur dari RS Jiwa tempat mereka dirawat.

Kemudian mereka menyusun rencana sebagai berikut :
1. Lari ke pintu gerbang.
2. Memukul penjaganya sampai pingsan.
3. Membuka paksa pintu gerbang yang biasa terkunci.
4. Naik angkot.

Pada hari H mereka melaksanakan rencananya.
Mereka lari ke pintu gerbang. 

Sesampai di pintu gerbang ternyata penjaga tidak ada, pintu gerbang juga terbuka lebar. 

Bambang bilang : "Waduuuhhh sial.. Rencana kita gagal total deh.... Penjaganya gak ada.... Gerbang juga gak di kunci." 

Slamet : "Ya udah deh. Kita ulangi besok aja yaa...??"

Bambang : "Ok deehh..... siiiipp.." 
𞰛. 
*H̲ɑ̤̈̊H̲ɑ̤̈̊H̲ɑ̤̈̊H̲ɑ̤̈̊*                          =-?      .•º°˚˚°º≈нåнåнå 
                   =))   
                <//> 
             .  ._\\_.

"Hati yang gembira membuat muka berseri-seri, tetapi kepedihan hati mematahkan semangat."

God Bless You-DrJ

Sunday 29 November 2015

Efek aspartame tak semanis rasanya

Aspartame adalah pemanis buatan yang biasanya ditambahkan pada minuman kaleng, snack, dan beberapa energy drink. Kita bisa melihatnya pada bagian komposisi produk. Sebuah studi yang dilakukan terhadap tikus mendapati bahwa penggunaan aspartame terus menerus dalam jangka waktu lama akan menyebabkan berkurangnya antioksidan di otak tikus. Ada 2 kelompok tikus yang diberi minum masing-masing aspartame 500 mg/ kg Berat badan, 1000 mg / kg BB dan 1 kelompok lainnya hanya diberi minum air 3 ml lalu diamati selama 180 hari. Ternyata tikus yang minum 1000 mg/ kg BB aspartame memiliki kadar Glutathione Reductase ( GR ) yang lebih rendah daripada tikus kelompok lain. GR merupakan antioksidan di otak. 
Meski percobaan ini masih sebatas pada tikus, ada baiknya kita berhati-hati pada produk ini dan tidak mengkonsumsinya dalam jumlah berlebihan. 

"Berbahagialah orang yang senantiasa takut akan TUHAN, tetapi orang yang mengeraskan hatinya akan jatuh ke dalam malapetaka."

Selamat beribadah dan melayani Tuhan
God Bless You-DrJ

Saturday 28 November 2015

Wanita Hamil aman untuk ngopi



Mungkin ini adalah kabar gembira bagi anda para wanita penggemar kopi ( semoga istri saya juga membacanya hehehe ). Sebuah studi yang dipublikasikan di American Journal Epidemiology merilis hasil penelitian bahwa wanita hamil yang mengkonsumsi kopi ( 1 sampai 2 cangkir sehari ) ternyata tidak memiliki efek negatif terhadap janin yang dikandung baik masalah IQ maupun perilaku anak kelak. 
Peneliti dari  Nationwide Children's Hospital in Columbus (Ohio) menganalisa 2.197 wanita hamil yang tergabung dalam "Collaborative Perinatal Project" antara tahun 1959 - 1974 dan tidak didapati perubahan kognitif pada anak akibat paraxanthine, hasil metabolisme utama dari kopi. Sebelumnya dari sampling ini juga dipublikasikan bahwa konsumsi kopi tidak berhubungan dengan masalah kegemukan pada anak. 
Meskipun aman sebaiknya minum kopi waktu hamil tidak lebih dari 2 cangkir sehari. Ya sekedar penghilang  rasa ngidam biar anaknya tidak ngileran hehehehe begitu kata mbah mitos 

"Seperti air mencerminkan wajah, demikianlah hati manusia mencerminkan manusia itu."

God Bless You-DrJ

Friday 27 November 2015

Bahaya Nitrat


Nitrat adalah suatu senyawa yang biasanya kita dapatkan pada pupuk anorganik. Dengan berkembangnya teknologi pertanian, kebutuhan pupuk  juga meningkat. Nitrat akan masuk dalam rantai makanan kita melalui produk pertanian yang kita konsumsi. Di dalam usus, nitrat akan beri teraksi dengan bakteri golongan Bacteriodes, jenis kuman ini ditemukan lebih sering pada mereka yang gemar konsumsi daging merah. Nitrat akan diubah menjadi Nitrit dan jika bertemu dengan asam amino ( protein) tertentu akan membentuk Nitrosamin, zat yang poten menimbulkan kanker. 
Kita bisa memutus "rantai Nitrosamin" ini dengan menjaga kebersihan bahan makanan, jika mungkin usahakan yang organik. Juga dengan sedikit konsumsi daging merah akan membuat usus kita lebih sehat. Masih ingat filosofi gigi manusia kan? Jika lupa saya bc ulang hehehe


Berfirmanlah Allah: "Lihatlah, Aku memberikan kepadamu segala tumbuh-tumbuhan yang berbiji di seluruh bumi dan segala pohon-pohonan yang buahnya berbiji; itulah akan menjadi makananmu. Tetapi kepada segala binatang di bumi dan segala burung di udara dan segala yang merayap di bumi, yang bernyawa, Kuberikan segala tumbuh-tumbuhan hijau menjadi makanannya." Dan jadilah demikian.

God Bless You-DrJ